Bergantian, satu per satu deburan air terpecah di bibir pantai
Membawa pesan tak terbaca dari dasar laut untuk butiran pasir
Hanya isyarat tentang mimpi dan sebutir rasa segar
Berkumpul dan bertebaran dalam satu suara tentang hidup
Sedetik menderu dengan nyanyian terang bulan
Menelan dan mencerna seribu kata
Dalam mimpi tanpa akhir
Tanpa bisa terbangun dan mengerti
Kamu siapa?
Berlari lalu lenyap...
Mati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar